KABAR hengkangnya Ashilla dari girlband Blink
membuat banyak penggemar penasaran.
Dalam performance Blink di beberapa acara
belakangan ini, Ashilla tidak hadir. Bahkan di billboard iklan sebuah acara
yang digelar di Ancol kemarin, Minggu (1/7), hanya ada 4 personel Blink yang
wajahnya terpampang: Febby, Ify, Silvia, dan Priscilla. Di tayangan sinetron Putih
Abu-abu (SCTV) pun, diceritakan Ashilla hendak meniti karier solo, lepas
dari Blink.
Manajer masih belum memberi jawaban pasti. Namun
Ashilla melalui Twitter-nya sudah memberikan pernyataan:
-Guys aku TIDAK MENGUNDURKAN DIRI dari Blink.
Kalo minta klarifikasi, terus nonton PAA aja ya :)
-Kalo masalah majalah kan kita gapernah tau sumbernya darimana. Lagipula dihalaman itu gak 100% liputan blink kan? Think positive ayo :)
-Kalo masalah majalah kan kita gapernah tau sumbernya darimana. Lagipula dihalaman itu gak 100% liputan blink kan? Think positive ayo :)
-PAA ada sedikit 'true story' nya kok :) RT
@vinne_am: Kita butuh klarifikasi Blink beneran woyy bukan Blink sinetronnnn.
Beredar pula isu yang menyebut Ashilla sudah tak
lagi bergabung di Blink, namun terlanjur menandatangani kontrak 300 episode
untuk sinetron Putih Abu-abu yang ratingnya stabil di 10 besar dan
telah melambungkan popularitas Ashilla dan Blink.
Benar atau tidaknya, semoga yang terbaik buat
Blink dan Ashilla.
Sumber :
From kasakusuk.com
0 komentar on "Ashilla Tanggapi Gosip Hengkang dari Blink di Twitter"
Post a Comment